Selasa, 15 November 2011

Umpan Ikan Mas Tokcer

Para mancing mania.... berikut saya post-kan umpan tokcer untuk ikan mas sangat sederhana, murah dan terbukti selalu rangking apabila ikut mancing di kolam harian.....


Umpan Ikan Mas Cirata I
1. Paikin Merah : 1 buah
2. Telur Bebek : 5 Butir ambil Putih nya saja
3. Ikan Cuek kembung : 2- 4 Ekor
4. Susu daincow : 2 saset
5. Promina pisang : 1 saset
6. keroto : 1 – 2 Ons

Cara Membuatnya : Semua bahan di aduk menjadi satu dimulai dari no.1 s.d 5, selanjutnya apabila sudah tercampur dengan rata masukan ke dalam plastik kemudian di kukus dengan api sedang kurang lebih setengah jam, sedangkan untuk kroto digunakan saat hendak memancing bisa diaduk atau dicocolkan ke umpan

Umpan Ikan Mas Cirata II
1. Tombro putih 1
2. Telor bebek 6 butir ambil kuningnya saja
3. Susu dancow 1/2 sancet
4. Umpan pak ikin 1 warna biru bh
5. Kroto 2 ons (usahakan yang bagus tidak berbau)



Cara Membuatnya : Semua bahan di aduk menjadi satu dimulai dari no.1 s.d 4, selanjutnya apabila sudah tercampur dengan rata masukan ke dalam plastik kemudian di kukus dengan api sedang kurang lebih setengah jam, sedangkan untuk kroto digunakan saat hendak memancing bisa diaduk atau dicocolkan ke umpan


Umpan Ikan Mas Cirata III
Resepnya sangat murah mancing namun hasilnya bisa dibuktikan......
1. Umpan jadi “bondon” 1/2bks
2. Umpan jadi “idola” 1 bks
3. Pindang tongkol 1 kerat
4. Kinoy secukupnya
5. Kroto 1/2 ons.
6. Kara 1 bks


Cara membuatnya : Haluskan pindang tongkol dan aduk hingga merata dgn no 1 & 2. kemudian tambahkan kara secukupnya dan kinoy sebagai pengerasnya. Kroto rendam dengan air panas kemudian disaring dan dikeringkan selanjutnya  tambahkan ke adonan tadi aduk hingga rata. Setelah selesai masukan ke kantong plastik kemudian kukus kira-kira 1/2 jam.   Selamat mencoba..... Bismillahi tawaqaltu lahaulla walla quata…………..

Umpan Ikan Mas Cirata IV 
1. 1/2 bungkus coan
2. Atang 1 bungkus
3. Mie rasa ayam bawang 1 bungkus
4. Deho 1 sendok
5. Kroto 1/2 ons
 
Cara Membuatnya : Coan, Atang di aduk lalu mie instan di belender sampai halus .. lalu aduk hingga tercampur … untuk deho ambil minyaknya aja .. lalu aduk di plastik . remas-remas .. untuk kroto siram dulu pakai air panas bila perlu kukus dulu biar aromanya terasa …semua bahan aduk atau remas-remas

Umpan Ikan Mas Subang
1 bungkus jatra/pelet shinta
1 telor bebek
2 pindang tongkol
1 kinoy
1/2 bondon
1 sdm perangsang b13

Cara membuatnya : Rendam pelet sama air panas selama 10 m, aduk telor sama kinoy dan tongkol kemudian Bondon disatukan  sama telor, kinoy, tongkol selanjutnya aduk semua adonan dalam 1 wadah, dan umpan siap digunakan.... 

Selamat mencoba....
Salam strike.....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar